Sejak bayi, Yusuf hanya bisa terbaring lemah karena menderita hidrosefalus penumpukan cairan di kepala. Awalnya Yusuf demam tinggi dan kesulitan buang air. Setelah diperiksa di puskesmas hingga dirujuk ke rumah sakit besar di Bandung, Yusuf divonis mengalami hidrosefalus. Namun operasi tak bisa dilakukan karena usianya saat itu masih di bawah 1 tahun. Saat menunggu, Yusuf sempat tak sadarkan diri hingga seminggu seperti koma. Seluruh biaya pengobatan ditanggung sendiri oleh orang tuanya karena BPJS belum aktif. Namun karena keterbatasan ekonomi, akhirnya pengobatan pun terhenti.

Selama 10 tahun terakhir, keluarga kecil ini terus berjuang. Yusuf butuh perawatan intensif setiap hari, dan hanya bisa tenang jika orang tuanya ada di dekatnya. Ia kerap menangis atau berteriak jika tak melihat ayah atau ibunya. Biaya obat bulanan yang mencapai 300 ribu rupiah jadi pengeluaran utama di tengah kesederhanaan hidup. Sang ayah hanya bekerja sebagai teknisi pemasang kabel internet, sementara sang ibu kini juga harus merawat adik Yusuf yang masih berusia 1 tahun. Keduanya bergantian menjaga Yusuf siang dan malam. Tidur tak lagi jadi prioritas, yang penting Yusuf tak rewel dan tetap bertahan.

#KawanKebaikan Yusuf ingin tumbuh sehat seperti anak-anak seumurannya. Mari bantu perjuangan keluarga ini agar Yusuf tetap mendapat perawatan, bisa membeli obat secara rutin, dan keluarganya memiliki kehidupan yang lebih layak.
Legalitas
Nama |
: |
Yayasan Bantu Beramal Bersama |
Izin KEMENKUMHAM |
: |
AHU-0009568.AH.01.04.Tahun 2024 |
Izin Kemenkeu (NPWP) |
: |
19.875.390.7-542.000 |
Izin NIB |
: |
2706240049522 |
Izin Domisili |
: |
140/IV/2023 |
Izin Dinsos |
: |
846/564 |